Kelas Pintar
  • Kelas Pintar
    • Solusi Murid
      • Kelas Pintar Regular
      • TANYA
      • SOAL
    • Solusi Guru
    • Solusi Orang Tua
    • Bantuan
  • INSPIRASI
  • TIPS PINTAR
    • Kelas 7
    • Kelas 8
    • Kelas 9
    • Kelas 10
    • Kelas 11
    • Kelas 12
  • EDUTECH
  • UN
  • PARENTING
  • SNMPTN-SBMPTN
Solusi Belajar

Kelas Pintar

TANYA

SOAL

Untuk Guru

Untuk Orang Tua

Kelas Pintar
Kelas Pintar
  • Kelas Pintar
    • Solusi Murid
      • Kelas Pintar Regular
      • TANYA
      • SOAL
    • Solusi Guru
    • Solusi Orang Tua
    • Bantuan
  • INSPIRASI
  • TIPS PINTAR
    • Kelas 7
    • Kelas 8
    • Kelas 9
    • Kelas 10
    • Kelas 11
    • Kelas 12
  • EDUTECH
  • UN
  • PARENTING
  • SNMPTN-SBMPTN
  • EDUTECH
  • Kelas 11
  • TIPS PINTAR

Mengenal Kelenjar Pencernaan Pada Manusia

  • 22 September 2020
  • 2 minute read
  • Kelas Pintar

Makanan adalah salah satu kebutuhan pokok bagi makhluk hidup sebagai sumber energi untuk bertahan hidup. Dalam prosesnya, makanan yang dicerna memerlukan fungsi dari beberapa organ pencernaan dan kelenjar pencernaan, sehingga bisa menyalurkan energi pada tubuh makhluk hidup. Tapi, tahukah kalian apa saja kelenjar pencernaan yang ada pada manusia?

Proses pencernaan makanan membutuhkan alat-alat pencernaan yang terdiri dari saluran pencernaan dan kelenjar pencernaan. Saluran pencernaan terdiri dari mulut, kerongkongan, lambung, usus halus, usus besar dan anus. Sedangkan kelenjar pencernaan terdiri atas kelenjar ludah (saliva), pankreas, dan hati yang berperan untuk menghasilkan enzim/getah
pencernaan sehingga lebih mudah diserap oleh tubuh.

a. Kelenjar Ludah

Kelenjar ludah terletak di luar rongga bukal atau mulut dan fungsi utamanya untuk menghasilkan air liur atau ludah. Selain menghasilkan air liur, kelenjar ini juga berperan dalam menghasilkan enzim pencernaan seperti lisozim, lipase lingual dan amilasi.

Disamping itu, air ludah berfungsi membuat mulut tetap dalam kondisi basah sebagai cairan yang membasahi makanan dan mampu membunuh mikroorganisme.  Kelenjar ludah terdiri
dari tiga pasang yaitu kelenjar parotid yang terletak di dekat telinga, kelenjar sublingual yang terletak di bawah lidah, dan kelenjar sub-maksilaris atau sub mandibula yang terletak di sudut rahang bawah.

b. Hati

Hati adalah kelenjar terbesar pada tubuh manusia dan memiliki konsisten lunak yang terletak di bawah diafragma dan mensekresikan empedu. Disamping itu, sel-sel hati juga mengeluarkan unsur-unsur makanan ke dalam aliran darah sebagai hasil proses metabolisme zat makanan yang diangkut vena porta dari usus.

(Baca juga: Mengetahui Lebih Jauh Sistem Pencernaan Pada Manusia)

Adapun fungsi dari hati ini antara lain memproduksi protein dalam plasma darah, heparin, dan cairan empedu. Mengubah provitamin A menjadi vitamin A, Pusat metabolisme karbohidrat, protein, dan lemak. Disamping itu, berfungsi sebagai pusat detoksifikasi zat beracun dalam tubuh, dan sebagai gudang penyimpanan berbagai mineral vitamin karbohidrat dan racun yang tidak dapat dikeluarkan dari dalam tubuh.

c. Pankreas

Pankreas terletak di kelengkungan duodenum ‘U’ atau di kuadran kiri atas perut. Pankreas dikenal juga sebagai eksokrin dan endokrin. Dimana, kelenjar eksokrin berperan dalam menghasilkan getah pankreas ke saluran pencernaan, sedangkan kelenjar endokrin menyekresikan hormon insulin dari pulau-pulau Langerhans.

Hormon insulin berfungsi untuk mengubah glukosa di dalam darah menjadi glikogen. Pada pankreas terdapat 3 enzim yang dialirkan dari pankreas melalui saluran pankreas masuk ke usus halus, ketiga enzim tersebut antara lain tripsin, amilase, dan lipase.

Tripsin berfungsi untuk memecah pepton menjadi asam amino, Amilase berfungsi untuk memecah pati dalam bentuk polisakarida hasil dari proses lanjutan di mulut, dan Lipase berfungsi untuk pemecahan lemak menjadi asam lemak dan gliserol.

download aplikasi kelas pintar

Please follow and like us:
fb-share-icon
Tweet
Kelas Pintar

Kelas Pintar adalah salah satu partner Kemendikbud yang menyediakan sistem pendukung edukasi di era digital yang menggunakan teknologi terkini untuk membantu murid dan guru dalam menciptakan praktik belajar mengajar terbaik.

Related Topics
  • Biologi
  • Enzim
  • getah pencernaan
  • Kelas 11
  • Kelenjar Pencernaan
  • Pankreas
  • Saluran pencernaan
Previous Article
  • EDUTECH
  • INSPIRASI

Melihat Pendidikan di Singapura

  • 21 September 2020
  • Kelas Pintar
View Post
Next Article
  • EDUTECH

Kelas Pintar Dukung Pembelajaran Daring Siswa di Kota Bogor

  • 22 September 2020
  • Kelas Pintar
View Post
You May Also Like
prinsip hyugens
View Post
  • Kelas 11

Cari Tahu Tentang Prinsip Hyugens

  • 29 Juni 2022
  • Kelas Pintar
perlawanan singaparna
View Post
  • Kelas 11

Sejarah Perlawanan Singaparna

  • 22 Juni 2022
  • Kelas Pintar
fungsi mineral, mineral
View Post
  • Kelas 11

Melihat Fungsi Mineral Beserta Jenisnya

  • 20 Juni 2022
  • Kelas Pintar
potensi dan sumber daya perkebunan
View Post
  • Kelas 11

Potensi dan Sumber Daya Perkebunan

  • 15 Juni 2022
  • Kelas Pintar
kebijkan moneter, kebijakan moneter kualitatif
View Post
  • Kelas 11

Memahami Kebijakan Moneter Kualitatif

  • 9 Juni 2022
  • Kelas Pintar
pementasan, konsep pementasan
View Post
  • Kelas 11

Bagaimana Merancang Konsep Pementasan?

  • 27 Mei 2022
  • Kelas Pintar
Fisika, Momen Inersia
View Post
  • Kelas 11

Apa yang Dimaksud Momen Inersia?

  • 19 Mei 2022
  • Kelas Pintar
komoditas pertanian
View Post
  • Kelas 11

Apa Saja Komoditas Unggulan Pertanian di Indonesia?

  • 19 Mei 2022
  • Kelas Pintar
Terbaru
  • Melihat Kehidupan Manusia Pada Masa Perundagian
  • Cari Tahu Tentang Prinsip Hyugens
  • Makna Dibalik Bendera Malaysia
  • Pengertian Adjudikasi Sebagai Cara Penyelesaian Konflik
  • Cegah Anak Panik di Hari Pertama Sekolah, Lakukan Hal Ini!
DOWNLOAD APLIKASI KELAS PINTAR DI:
Follow social media Kelas Pintar:
Facebook
Facebook
fb-share-icon
Twitter
Visit Us
Follow Me
Tweet
YouTube
Instagram
Copyright © 2020 Kelas Pintar, All Rights Reserved

Input your search keywords and press Enter.